Pot Glasir Tiongkok

Pot Glasir Tiongkok

Budaya Tionghoa Peranakan adalah produk asimilasi, akulturasi dan proses hibrida panjang selama berabad-abad antara budaya pendatang Tionghoa dari Tiongkok, penduduk setempat dan Belanda yang saat itu berkuasa di Nusantara.

Pengaruh produk budaya Peranakan Tionghoa mencakup aspek arsitektur interior rumah tinggal, jejak akulturasi dan hibrida itu masih bisa dilihat melalui koleksi pot antik porselen berglasir hijau mempunyai ukuran T.12,5 cm ini sungguh memikat hati.

Nuansa keindahan tak hanya datang dari motif modern, ternyata sentuhan motif kuno juga bisa menghadirkan citra mewah tersendiri pada sebuah koleksi. Usia dan desain antiknya, menjadi daya pikat tersendiri.

Dengan menghadirkan home decoration atau pernak-pernik seperti ini, suasana rumah bisa lebih terasa sejuk, teduh enak dilihat. Kini pot porselen Tiongkok jenis ini tentu saja sudah jarang kita temui, ini adalah koleksi yang laris di berbagai pasar antik tanah air. Tertarik memilikinya ??

No comments:

Post a Comment

Popular Post