Pintu Tionghoa Antik

Pesona Pintu China Ca.1920

Keberadaan bangunan berarsitektur China semakin terdesak. Pesatnya pembangunan fisik, mulai rapuhnya kondisi bangunan, dan ketidaktahuan (ketidakpedulian) masyarakat termasuk pemerintah, menyebabkan bangunan-bangunan tersebut mulai sirna.

Pintu merupakan pengaman dan pelindung, akses keluar masuk antar ruang atau dari dalam keluar, sekaligus pembatas antara area privat dan publik. Sebagai bagian dari rumah, ia sangat penting dan kerap terlihat. Jadi, (jika memiliki) pintu antik yang cantik, pas untuk mengisi bagian penting dari sebuah rumah yang bisa menambah keindahannya.

Masyarakat Tionghoa memiliki falsafah yang melingkupi kosmologi dan kepercayaan, mengingat hunian khas China memiliki nilai filosofi yang kuat.

Bicara barang antik, tidak lengkap rasanya tanpa mengaitkan dengan tiga hal yaitu sejarah, budaya dan nilai. Namun, sejarah dan kesan kuno yang timeless di masa kini justru akan menambah nilainya menjadi berlipat ganda, membuat pintu-pintu Tionghoa masa lampau ini diburu oleh para kolektor benda seni.

Tinggi Kusen : 254 cm
Lebar Kusen : 134 cm
Ukuran Tebal Kusen : 13 cm x 10 cm
Lebar Pintu Sepasang : 108 cm

Koleksi pintu bangunan landhuis atau rumah tuan tanah berarsitektur Tionghoa dan Indisch kalangan berada ini bisa menjadi pilihan untuk menghadirkan sentuhan oriental yang eksotis dalam tatanan ruang-ruang di rumah anda. Tampilannya yang menarik dan tampak berumur menjadikannya barang collectible yang mahal karena sulit dicari. Berminat ? SOLD OUT

No comments:

Post a Comment

Popular Post